uklik.net – Jepara – Mitra Reskrim Comunnity (MRC) Jepara tetap eksis dan berbagi untuk warga yang membutuhkan, kegiatan yang dilaksanakan setiap hari jumat merupakan jadwal Rutin darI program MRC berbagi, Kegiatan dilaksanakan Jumat 15/10/2021 bersama anak anak dan remaja di lingkungan wilayah Nalumsari.
Andrie Once Ketua MRC jepara dalam konfirmasinya menuturkan, ” Untuk jumat ini MRC selain berbagi di jumat berkah juga meng’edukasi anak dan remaja yang ada di lingkungan mengajak mereka dalam kegiatan, memberikan pemahaman kegiatan sosial agar mereka mempunyai kepedulian dan rasa nilai kemanusiaan terhadap sesama dilingkungan dan di manapun kelak mereka berada, ” tutur Once.
“Anak anak mempunyai ingatan dan naluri yang baik, jika mereka terus di ajarkan dan di sosialisasikan untuk selalu berbuat dan peduli maka akan tertanam dalam jiwanya untuk selalu menolong orang lain, ” Imbuhnya.
Dan Mudah mudahan kelak ketoka mereka tumbuh dewasa sudah tertanam dan akan terbentuk manusia yang peduli dengan sesama, ” ujar once.
Di tempat berbeda Kasatreskrim Polres Jepara AKP. M Fachrur Rozi menyampaikan dan menghimbau kepada MRC untuk selalu berkarya, bersinergi dan memberikan informasi yang berkualitas, Dan kegiatan yang selalu dilaksanakan setiap hari Jumat dalam Jumat berbagi dan Jumat berkah, sangat luar biasa sekali, karena lebih menunjang dan peduli kemanusiaan, ” ucapnya.
” Semoga ke depan MRC tetap berjaya dan semakin mengembangkan sayapnya di Nusantara sesuai dengan Mottonya “MRC Hadir Untuk Negeri “, pungkas Kasatreskrim.
Sementara dalam kegiatan Baksos Anak anak dan remaja yang ikut dalam kegiatan sangat bersemangat karena baru merasakan dan mengikuti kegiatan sosial, hingga mereka bingung harus berbuat apa ketika bertemu dengan orang orang sakit dan lansia yang terbaring lemah, Jelas terpancar dari wajah polos mereka. (KSR)