SRAGEN – UKLIK. NET – Keluarga Besar Yayasan Pendopo Wiryo Soemarto Sragen kembali menggelar Sedekah Ramadhan 1443 H untuk Yatim Piatu & Dhuafa. Penerima sedekah adalah 32 anak yatim dan 50 dhuafa. Mereka adalah warga di kawasan Kecamatan Sidoharjo Sragen dari 7 (tujuh) kampung yakni Duyungan, Sukorejo, Kaponan, Ngloru, Gerdu, Sengon dan Jasem .
Sementara Ketua Umum Yayasan Letkol Chk M.Yanu Wiryatmo SH MH tidak nampak di Pendopo dikarenakan masih berada ditempat dinas di Pengadilan Militer Tinggi I Medan.
Sekretariat Yayasan yang berada ditengah kampung yang menjadi sejarah cikal bakal berdirinya desa Duyungan yaitu berada di Pendopo Keprabon Wiryo Soemarto Duyungan 11/03 Sidoharjo Sragen.
Kegiatan ini diselenggarakan secara rutin tiap bulan ramadhan. Sumber dana untuk kegiatan ini berasal dari swadaya anggota Keluarga Yayasan sendiri & Kawan2 simpatisan yg menitipkan sedekah.
Hal itu dijelaskan Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan Ir Langgeng yg diampingi para pengurus yayasan yg nampak gagah mengenakan seragam kaos hitam dg logo yayasan & bertuliskan motto “Sebarkan Salam Galang Persodaraan”.
Dikesempatan ini, Pembina Yayasan , Subroto, menambahkan bahwa Yayasan ini beraktifitas sejak para pengurusnya masih remaja & sudah berbadan hukum serta bergerak dalam bidang Sosial’ Pendidikan’ Keagamaan & Kemasyarakatan. Yayasan ini tidak terkait dengan suatu partai politik manapun. Walopun nama Yayasan merupakan nama keluarga namun kegiatannya untuk masyarakat umum.
Sebelum acara sedekah dimulai terlebih dahulu Pak Joko yang merupakan Pengurus bidang Agama yang juga sebagai Aparat Desa Duyungan memimpin tausyiah & doa. ( Tim Jurnalis UKLIK.NET – Safrudin)