uklik.net – Jepara – Benny Adam Yudha Ardiyansyah Calon Carik atau Sekdes Dudakawu, Kecamatan Kembang, Kabupaten Jepara, Jum’at (17/3/3/2023) pukul 08.00 WIB – selesai, Akan dilantik oleh Kasmuin Petinggi desa Dudakawu sebagai carik (sekdes).
Jum’at pagi di Aula SMP NEGERI 4 KEMBANG Desa Dudakawu, terkait pelantikan Carik (Sekdes) terpilih, pasca penjaringan dan penyaringan calon Perangkat Desa melalui mekanisme berdasarkan peraturan dan perundang-undangan yang berlaku.
Acara Pelantikan dan Sumpah janji Carik tersebut dilakukan secara sederhana yg dihadiri oleh segenap jajaran forkompicam antara lain,Camat kembang Anwar Sadad,Kapolsek AKP Selamet R,Ketua PAPDESI JEPARA,Edi Chumaidi.M juga perwakilan dari koramil,Babinsa Kembang dan beberapa Kepala Desa lainnya.
Benny Adam Yudha A. Resmi dilantik sebagai Sekretaris Desa (Sekdes) desa Dudakawu, kecamatan Kembang, Kabupaten Jepara.
Dalam pelantikan Benny disumpah dalam sumpah jabatannya, pemberian ucapan selamat bergabung sebagai perangkat desa semoga bisa cepet menyesuaikan diri,dan berjiwa pengabdian terhadap pemerintahan akan mengemban tugas layaknya sebagai sekdes pada umumnya dan bisa bekerja sama demi kemajuan desa Dudakawu. Disela sela sambutan kepala desa Dudakawu,(Kasmuin).
Pemerintah Kecamatan Kembang, Camat Kembang, Anwar Sadad, juga mengucapkan selamat bergabung kepada perangkat desa Sekdes yang baru, semoga kedepannya bisa bekerja dengan sebaik-baiknya untuk kemajuan Desa Dudakawu Kecamatan Kembang. Perangkat Desa harus betul-betul memahami lingkungan kerja, tugas pokok dan fungsinya. Untuk sekarang harus cepat menyesuaikan dengan lingkungan kerja baru dan harus menjadi pembelajar yang cepat.
Sebagai ketua PAPDESI kab Jepara Edi Chumaidi M,juga memberi sambutannya sebagai sekdes baru harus bisa cepat menyesuaikan diri dengan semua lingkungan serta tugas pokok sebagai sekdespun bisa dikerjakan sesuai dengan peraturan peraturan yang ada. (Enn)