
Uklik.net – Jakarta | M. Azis Tunny resmi dilantik sebagai Ketua Pengurus Provinsi Federasi Olahraga Domino Nasional (ORADO) Maluku pada acara deklarasi dan pelantikan pengurus ORADO se-Indonesia di Ballroom Hotel Mulia Senayan, Jakarta, Rabu (7/1).
Pelantikan dipimpin langsung Ketua Umum ORADO Yooky Tjahrial dan dihadiri 38 Ketua Pengprov ORADO dari seluruh Indonesia. Acara tersebut turut disaksikan Menteri Pemuda dan Olahraga Erick Thohir, Ketua Umum KONI Pusat Letjen TNI (Purn) Marciano Norman, serta Ketua Umum KOI Raja Sapta Oktohari.
Usai dilantik, Azis Tunny menegaskan komitmennya untuk mengembangkan olahraga domino di Maluku secara terstruktur dan berkelanjutan. Menurutnya, domino bukan sekadar permainan rakyat, tetapi olahraga yang menuntut strategi, kecerdasan, dan pembentukan karakter.
Azis mengungkapkan bahwa konsolidasi organisasi ORADO di Maluku telah berjalan baik. Saat ini, kepengurusan ORADO telah terbentuk di 11 kabupaten dan kota se-Maluku sebagai dasar pembinaan atlet sejak tingkat daerah.
“Fokus kami ke depan adalah melahirkan atlet-atlet domino potensial dari Maluku yang mampu bersaing di tingkat nasional,” ujar mantan Ketua Bidang Kelembagaan KONI Maluku tersebut.
Ia juga menyambut positif dukungan pemerintah terhadap pengembangan olahraga domino, sejalan dengan tagline ORADO “Memintarkan Indonesia”. ORADO Maluku, kata Azis, siap berkontribusi menjadikan domino sebagai olahraga rakyat yang berprestasi sekaligus memperkuat identitas daerah di kancah nasional.
uklik.net
Kabar Militer
News Uklik
News Daerah
Vidio Uklik



