uklik.net – KOTA SOLO – Walikota Surakarta FX Hadi Rudyatmo berharap tak ada Pembatasan Sosial Berskala Besar ( PSBB ) di Kota Solo. Hal itu dikatakan Rudi saat menerima bantuan terkait penanganan Covid-19 yang dipusatkan di Pendapi Gede Balai Kota Surakarta , Senin 20 April 2020.
Pernyataan Rudy tersebut dilontarkan saat menerima bantuan dari Balai Latihan Kerja ( BLK ) Surakarta yang diantar oleh Tim BLK Surakarta Peduli dan dipimpin langsung oleh Kepala BLK Surakarta Sofwan Setiawan.
Kehadiran Tim BLK Surakarta ini adalah untuk yang kedua kalinya. Sebelumnya pada Kamis, 9 April 2020, bertempat di Gedung Balaikota Surakarta, BLK Surakarta menyerahkan bantuan 500 potong pakaian APD (Hazmat) kepada Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Surakarta.
Untuk yang kedua kali ini , BLK Surakarta menyerahkan bantuan 1000 pakaian APD ( Hazmat ) dan 600 Face Shield atau pelindung muka.
Seremoni penyerahan bantuan ini dihadiri juga , oleh Wakil Walikota Achmad Purnomo , Sekda Ahyani, Said Romadhon , Agus Santoso dan pejabat lainnya.
Menurut Sofwan Setiawan , kegiatan ini sebagai peran aktif dari BLK Surakarta , karena Covid-19 menjadi perhatian kita semua , walaupun kita bukan tenaga medis , maka kita coba berperan sesuai dengan kemampuan kita. ” Kita juga sedang jajagi akan membikin wastafel portabel , karena kata pak Sekda , di Solo belum ada. Wastafel portabel ini kita taruh di fasilitas publik , dan kita bikin seminimal mungkin menggunakan tangan,” tandas Sofwan Setiawan , kepada reporter uklik.net , yang menemuinya sebelum meninggalkan Pendapi Gede Balaikota Surakarta , Senin(20/4) pagi.
Sementara Rudy langsung melontarkan ucapan terima kasihnya atas bantuan yang mengalir ke Pendapi Gede .” Atas nama pemerintah kota mengucapkan terima kasih , nanti akan kita salurkan kepada fihak yang membutuhkan,’ ujar Rudi , yang berharap agar tak ada PSBB di Kota Solo.
Pada saat yang hampir bersamaan , selain BLK Surakarta , Rudy juga menerima penyerahan bantuan dari Grab dan Dewan Kerajinan Nasional ( Dekranas ) Kota Solo. ( Saf )