uklik.net – KARANGANYAR – Alhamdulillah, inilah tongkat yang menjadi senjata untuk menangkis dari serangan kepada saya dan driver saya, alhmdulillah ya Allah,” ucap Kompol Busroni, saat menunjukkan tongkat biru yang dibawanya di pintu masuk gunung Lawu, Pos Cemoro Kandang, Gondosuli.
Serangan terhadap Wakil Kepala Polres Karanganyar Polda Jawa Tengah, terjadi pada tanggal 21 Juni 2020 pukul 10.45, di depan pos pendakian gunung lawu cemoro kandang, ds Gondosuli, Kec. Tawangmangu.
Rencananya para polisi akan menggelar aksi susur gunung lawu dalam rangka HUT Bhayangkara ke 74 Kompol Busroni selamat dalam insiden ini, namun ada korban yang menjadi sasaran serangan itu, yaitu
Bripda Hanif Ariyono (driver Wakapolres Karanganyar), yang mengalami luka sobek di leher sebelah kanan dan punggung
Sedang korban lainnya adalah, Jarot Broto Sarwono , warga yang beralamat di Jalan lampo batang timur No. 01/6, Rt. 05/03, Mojosongo. Jebres, Surakarta, mengalami luka sobek di lengan kanan sama punggung.
Saat kejadian Jarot yang sedang berada di Cemoro kandang kemudian mendengar teriakan polisi dengan nada ambil senjata.
Jarot langsung mengambil batu dan dilemparkan kepada seseorang yang diduga sebagi pelaku penyerangan, selanjutnya orang yang dilempar tersebut terjatuh dan dikeroyok massa kemudian dilumpuhkan dengan senjata api.
Usai kejadian, Bripda Hanif dan Jarot dirawat di Puskesmas Tawangmangu.
Sementara pelaku yang disebut dengan Mr X dalam keadaan belum di ketahui kondisinya, dibawa ke RSUD Karanganyar.
Belum ada keterangan resmi dari pihak Polres Karanganyar, terkait apa motif dan tujuan penyerangan terhadap anggota polisi ini. (Saf)