UKLIK.NET – SOLO – Peringatan Hari Olahraga Nasional tahun 2020 digelar secara berbeda oleh para Kepala Sekolah SMP Swasta yang ada di Kota Solo . Sekitar 25 Kepala Sekolah tampil dalam aksi tembak tembakan di arena air soft gun yang berada di Halaman SMP Muhammadiyah 5 Kota Solo , di kawasan Laweyan Surakarta.
Antusias para Kepala Sekolah ini sangat tinggi , untuk menunjukkan ketrampilannya memainkan senapan ringan , dan mengalahkan lawan lawannya. Tentu saja , peringatan Hari Olahraga Nasional yang diisi dengan olahraga air softgun ini , seiring dengan tema besar peringatan Haornas tahun 2020 yaitu sport science, sport tourism, dan sport industry.
Haornas sendiri diperingati sejak tahun 1983 di Kota Solo , yang mengusung tema legendaris yaitu memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat. Saat itu , tanggal 9 September 1983 pencanangan Haornas dilakukan seiring peresmian purna pugar Stadion Sriwedari oleh Presiden Suharto.
Bagi Ikatan Kepala Sekolah SMP Swasta di Solo , peringatan Haornas kali ini bermakna untuk mengobarkan semangat yang terus berkembang dikalangan sekolah swasta terutama SMP. Menurut Ketua IKSS Surakarta , Riyadi Marjono , yang juga Kepala Sekolah SMP Kristen 1 Solo sekolah swasta ikut mendukung pemerintah. ” Kami punya andil besar , bahkan sebelum negara ini terbentuk , sekolah sekolah swasta sudah ada,’ ujar Riyadi Marjono didampingi beberapa Kepsek SMP seperti Sudarno dan Rusmanto , ditemui wartawan disela-sela acara , Jumat(11/9) pagi. Riyadi Marjono terus berharap , masyarakat masih mempercayai sekolah swasta , meski harus membayar dengan mahal.
Sementara itu ditempat yang sama , Kepala Sekolah SMP Diponegoro Solo , Namara Dirgantara menjelaskan , bahwa aksi tembak tembakan IKSS ini bagian dari sejumlah acara yang telah digelar IKSS secara rutin seperti jalan sehat dan gowes bersama. Selain untuk meningkatkan vitalitas dan kebugaran , juga silaturahmi untuk merasakan lokasi sekolah dari teman teman di IKSS.
Kegiatan Air Softgun Haornas Ikatan Kepala Sekolah Swasta di Solo ini menampilkan dua tim finalis. Tim A yang sukses menjuarai lomba terdiri dari Danang Sulistyanto Kepsek SMP Batik PK , Muchdiyatmoko Kepsek SMP Muhammadiyah PK dan Puryono Kepsek SMP Purnama. Sementara tampil sebagai runner up adalh Tim B yang terdiri dari Bambang Condro Kepsek SMP Muhammadiyah 7 , Donny Irawan Kepsek SMP Advent dan Arif Budi Santoso Kepala Sekolah SMP AlIrsyad Surakarta. ( Tim Jurnalis UKLIK.NET )