uklik.net – SRAGEN – Pemilihan Bupati Kabupaten Sragen bertambah seru dengan hadirnya tokoh-tokoh gaek yang memberi dukungan pada Calon Bupati pada Pilgub 27 November mendatang.
Salah satu yang turun gunung dipentas Pilkada Sragen adalah kehadiran Agus Fatchur Rahman, mantan Bupati dan tokoh sentral Golkar di Sragen.
Saat berlangsungnya pendaftaran pasangan calon Bupati, Sigit Pamungkas – Suroto , di Kantor KPU Sragen , Rabu(28/8) pukul 15.00 wib , Agus Fatchur Rahman tampak ikut datang mengendarai Vespa bersama beberapa mantan mantan aktifis yang meramaikan agenda pendaftaran.
Bahkan , prosesi pendaftaran diawali dengan arak arakan , yang startnya dari kediaman Agus Fatchur Rahman di Kampung Kuwungsari Sragen.
Arak arakan menuju kantor KPU diikuti ratusan pendukung Sigit – Suroto , mengenakan atribut partai masing masing.
Sementara Sigit Pamungkas menunggang bendi dengan istrinya , juga Suroto menunggan bendi beserta istrinya.
Hanya utusan koalisi saja yang diperbolehkan masuk ruang Aula KPU Sragen. Sementara perwakilan koalisi adalah Ketua DPD Partai Golkar Sragen, Pujiono Elly Bayu menyerahkan berkas pendaftaran.
Menurut Agus , pasangan Sigit – Suroto mempunyai keunggulan komparatif dibanding calon lain.
” Saya lihat profiling Sigit ini sangat komplit. Dia aktifis saat mahasiswa UGM , dia juga dosen , juga pernah menjadi komisioner KPU dan saat ini dia ada di Kantor Sekretariat Presiden , ini luar biasa , bisa menjadi alternatif di Sragen. Kalau soal Pak Suroto dia berpengalaman saat jadi Kades di Ngembet Padas , dan juga menjadi anggota DPRD , ” ujar Agus Fatchurrahman , mantan Bupati Sragen 2011-2015 serta pernah menjadi Ketua DPD Golkar Sragen , saat ditemui didepan Kantor KPU Sragen . Agus bersama rombongannya memang tidak masuk ke Aula KPU karena yang diperbolehkan hanya pasangan calon dan para pimpinan parpol koalisi Rakyat Sragen.
Sigit Pamungkas seakan mendapat darah segar dengan turun gunungnya AF. Menurutnya , Pak Agus mempunyai jejaring yang luas di Sragen karena pernah menjadi Bupati. Dari Pak Agus lah Sigit berharap sumbang saran dalam memenangkan Pilkada Sragen 27 November mendatang. ( Tim Jurnalis uklik.net – Safrudin )