uklik.net – SOLO – Posko kemenangan Caleg PAN DPR-RI Dapil 5 Jateng Umar Hasyim SE dibuka di Jalan Kapten Mulyadi No. 150 Pasar Kliwon Kota Solo. Sejumlah aktifitas sudah dilakukan dengan melakukan validasi data pemilih dengan mengcrosschek data pemilih yang direkrut oleh para relawan dengan DPT yang dikeluarkan oleh KPU.
Secara spesifik , posko ini juga menjadi tempat pengolahan data untuk Caleg PAN DPRD Kota Solo Dapil 5 Jebres atas nama Dio Arafat Bonaparte , yang berada di nomor urut 12 atau paling bawah sehingga mudah untuk dicari.
Kebetulan juga , nomor urut partai juga nomor urut 12 , sehingga sering digunakan sebagai jargon kampanye PAN Dua Belas PAN. Bantu Rakyat.
Seperti diketahui , Pemilihan Umum yang tinggal 3 hari lagi membuat para Calon Legislator tancap gas memantapkan pendukungnya. Tampaknya memang tiada hari tanpa turba , Calon Legislatif dari PAN DPR RI Dapil 5 Jateng Umar Hasyim dan Caleg PAN DPRD Dapil Jebres Kota Solo , Dio Arafat Bonaparte , dalam hati hati menjelang hari H terus menerima kebulatan tekat dari kalangan grassroot di wilayah Kecamatan Jebres Kota Solo.
Sebelumnya , rombongan relawan dari berbagai profesi diterima Dio di Rumah Makan Padang Embun Pagi Jalan Ir Sutami Jebres, pada Kamis sore 1 Februari 2024.
Meski berfokus memberi dukungan kepada Dio Arafat , relawan yang dikoordinir oleh Ustad Lukman Sukamto dan Muhammad Fauzi , juga sekaligus mendukung Caleg PAN DPR-RI Dapil 5 Jateng Umar Hasyim SE.
Sejumlah warga juga diketahui mendatangi posko Umar Hasyim baik siang maupun malam hari.
” Seperti pada malam ini ( Jumat malam) sejumlah pemuda yang menyatakan diri sebagai perwakilan dari Pemuda Pancasila, datang untuk memberi dukungan dan siap untuk digerakkan untuk mendulang suara baik untuk saya maupun buat Dio,” ujar Umar Hasyim, kepada wartawan yang menemuinya , untuk menyaksikan aktifitas di posko pemenangan Umar Hasyim dan Dio.
Dalam data yang divalidasi untuk Dio Arafat Bonaparte , sudah tercatat sedikitnya 1200 pemilih. Angka ini dirasa cukup menggembirakan untuk bisa merebut satu kursi dengan perolehan tertinggi dari para Caleg PAN di Dapil 5 Jebres Solo.
Umar Hasyim tak menampik bila dikatakan aktifitas Poskonya akan terus meningkat menjelang Hari H pencoblosan. Posko juga akan menjadi tempat bertukar informasi tentang situasi lapangan terutama pergerakan antar Caleg yang akan semakin agresif menjelang hari H coblosan. ( Tim Jurnalis uklik.net )