KABUPATEN SEMARANG – UKLIK.NET – Ketua Dewan Pimpinan Cabang ( DPC ) Partai Demokrat Kabupaten Sragen , Budiono Rahmadi, SE yang akrab disapa Mas Bro ikut serta dalam kegiatan Camping bersama AHY di Gunung Ungaran , tepatnya di Wisata Umbul Sidomukti Bandungan Kabupaten Semarang. Kegiatan kemah bersama ini berlangsung Minggu hingga Senin , 4-5 April 2021.
Kegiatan yang unik di kalangan parpol nasional dilakukan AHY yaitu dilakukan sambil Camping di pegunungan atau tengah Hutan. Itulah yang dilakukan Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang tampak segar usai tidak diakuinya Demokrat pimpinan Moeldoko oleh Pemerintah Indonesia.
Diawali kegiatan ‘camping’ atau berkemah di udara terbuka di Pengalengan bersama DPD Jawa Barat pada 7 Maret 2021 . Selanjutnya bersama DPD Banten di Bukit Waruwangi, Kecamatan Cinangka, Kabupaten Serang, pada Kamis, 18 Februari 2021.
Seusai keputusan Menteri Hukum dan HAM yang menolak KLB Moeldoko , kegiatan camping AHY dilakukan bersama DPD Jawa Tengah. Selang sehari , Secara khusus AHY dan jajaran pengurus harian lengkap menemui para pengurus partai Demokrat di Jawa Timur. Baik pengurus DPD serta seluruh ketua DPC dari 38 kabupaten/kota, dikumpulkan di Camping Ground Cempaka Forest, Prigen, Pasuruan, Senin (5/4/2021). Atau tepatnya di lereng Gunung Arjuno.
Dalam kegiatan di Umbul Sidomukti Bandungan , diudara yang sejuk , hawa pegunungan Ungaran , AHY bercerita panjang lebar tentang kondisi mutakhir Partai Demokrat pasca KLB Moeldoko yang gagal.
Budiono Rahmadi menyambut gembira kegiatan tersebut , Mas Bro mengaku mendapat info info strategis untuk berjuang dalam bendera Partai Demokrat. ” Saya merasakan , kondisi kita di Partai Demokrat , saat ini lebih solid dan lebih bersemangat untuk bertarung dalam Pemilu 2024 yang akan datang,” kata Budiono Rahmadi, SE , dijumpai saat berada di kawasan Camping Umbul Sidomukti Bandungan.
Partai Demokrat Kabupaten Sragen sendiri , saat ini menjadi yang paling kuat se Soloraya dengan menempatkan 5 kursi di DPRD Kabupaten Sragen. ( Safrudin – Tim Jurnalis UKLIK.NET )