” Kita punya pengalaman selama sepuluh tahun belum bisa mendirikan universitas , dengan segala pahit getirnya, termasuk saat mendirikan Politek , Alhamdulillah YAPPI ini pengurus dan civitas akademika nya bekerja keras dan jujur , sehingga bisa hari ini berdiri UNISSRA , ini sangat luar biasa dan saya sangat bahagia,” tandas Untung Wiyono, ditemui wartawan seusai penyerahan SK Kemendikbud ristek , Jumat(5/4) siang.
Sebelumnya , Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah VI Bhimo Widyo Andoko, S.H., M.H., menyerahkan Surat Keputusan ( SK ) Kemendikbud ristek Republik Indonesia , tentang izin penggabungan Akademi Keperawatan dan Akademi Kebidanan YAPPI Sragen menjadi UNIVERSITAS SRAGEN disingkat UNISSRA.
Penyerahan SK berlangsung di Gedung Citrayasa Kompleks Pendopo Sumonegaran Sragen, Jumat 5 April 2024 pukul 10.30 Wib. SK diserahkan oleh Bhimo Widyo Andoko, S.H., M.H., kepada Bupati Sragen Kusdinar Yuni, selanjutnya diserahkan kepada Pembina YAPPI H. Untung Wiyono.
Dengan penyerahan SK ini , maka sudah dijinkan untuk menyelenggarakan pendidikan dikampus UNISSRA Sragen. Rencana awal ada 7 Prodi.
Sementara itu , Bhimo Widyo Andoko, S.H., M.H., menyebut peristiwa ini adalah sejarah baru bagi masyarakat Sragen. ” pendidikan ini merupakan sarana untuk meningkatkan peradaban , sehingga warga Sragen tak perlu jauh jauh lagi untuk kuliah. Apalagi UNISSRA memiliki prodi prodi yang sesuai dengan kebutuhan saat ini,” ujar Bhimo.
https://youtu.be/fSMxFFHfTBw?si=duymRwUR4RVZX6N3
Seperti yang sudah tersedia sebelumnya , Akper YAPPI Sragen sejauh ini sudah memiliki program studi bidang kesehatan, yakni Keperawatan dan Kebidanan.
Nantinya setelah jadi UNISSRA akan memiliki 4 Fakultas yakni Fakultas Ilmu Kesehatan yang menyelenggarakan prodi yaitu D3 dan S1 Keperawatan, D3 dan S1 Kebidanan, S1 Fisioterapi, serta S1 Administrasi Rumah Sakit.
Fakultas Pendidikan yang menyelenggarakan prodi S1 PGSD serta Fakultas Hukum yang menyelenggaran prodi S1 Hukum. Terakhir Fakultas Teknik yang menyelenggarakan prodi S1 Teknik Informatika. ( Tim Jurnalis
uklik.net – Safrudin)
Post Views: 7