uklik.net – Kodim 0508/Depok mulai menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Minyak Goreng (Migor) dari Pemerintah kepada 26.000 Keluarga Penerima manfaat, Rabu (18/05/22).
Pendistribusian BLT Migor tersebut dilakukan secara bertahap mulai 18-24 Mei 2022 dan tersebar di enam titik di wilayah Kodim 0508/Kota Depok.”Hari ini jumlah total penyaluran BLT Migor sebanyak 3600. Penyalurannya tersebar di enam titik. Salah satunya di wilayah Koramil 03/Sukmajaya,” kata Dandim 0508/Depok, Kolonel Inf Elvino Yudha Kurniawan saat meninjau pendistribusian BLT Minyak Goreng di wilayah Koramil 03/Sukmajaya, Jalan Kemakmuran, Mekarjaya, Depok.
Warga merasa senang , BLT minyak goreng dan dirasa cukup membantu, mengingat harga minyak goreng masih cukup tinggi. Hal tersebut disampaikan sejumlah penerima bantuan yang juga pedagang kaki lima.
Menurut Dandim, bantuan BLT Migor ini berasal dari Pemerintah melalui TNI yang selanjutnya disalurkan kepada masyarakat penerima manfaat.”Kodim 0508/Depok diberi kepercayaan membantu pemerintah untuk menyalurkan BLT Migor dalam bentuk uang senilai Rp 300.000 perorang,” tuturnya.
Adapun mekanisme pendataannya, lanjut Dandim, sudah dilakukan saat pendistribusian BLT untuk pedagang kaki lima dan warung (BTPKLWN) beberapa waktu lalu.
“Jadi datanya sama dengan penerima BTPKLWN yang lalu. Tidak ada pendataan baru. Satu Babinsa telah mendata 200-300 orang penerima manfaat,” ungkapnya.
Ia menargetkan pendistribusian BLT Migor sebanyak 26.000 ini bisa selesai hingga 24 Mei 2022 .” Semoga BLT Migor dari pemerintah ini bermanfaat bagi masyarakat dan dipergunakan dengan sebaik-baiknya,” harap Dandim.
Wati, salah satu warga penerima manfaat BLT Migor mengaku senang dan bersyukur mendapat bantuan senilai 300 ribu rupiah. Ia berniat menggunakan uang tersebut untuk membeli minyak curah agar usahanya lancar.
” Alhamdulillah, saya sangat terbantu. Minyak itu akan sangat bermanfaat untuk penunjang saya berdagang gorengan,” ujarnya penuh rasa syukur. (d’toro)