uklik.net – Jepara – Polres Jepara | Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Jepara AKBP Erick Budi Santoso meresmikan Gedung Baru Polsek Pecangaan yang berlokasi di Jalan Raya Pecangaan-Batealit Nomor 21, Pulodarat, Kecamatan Pecangaan, Kabupaten Jepara, pada Jumat (9/1/2026).
Peresmian ini menandai penguatan layanan kepolisian dalam rangka meningkatkan pelayanan dan keamanan masyarakat di wilayah Kabupaten Jepara.
Kegiatan peresmian dihadiri Kepala DPUPR Kabupaten Jepara Hery Yulianto, Wakapolres Jepara Kompol Edy Sutrisno beserta pejabat utama Polres Jepara, Forkopimcam Pecangaan, Petinggi Desa Pulodarat, jajaran Kapolsek Rayon Selatan dan seluruh anggota Polsek Pecangaan serta tamu undangan lainnya.
Peresmian gedung ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita oleh Kapolres Jepara. Usai peresmian, rombongan meninjau sejumlah ruangan di Markas Komando (Mako) Polsek Pecangaan.

Kapolres Jepara menyampaikan, bahwa pembangunan gedung baru ini merupakan wujud komitmen Polri dalam menghadirkan fasilitas pelayanan publik yang lebih layak, nyaman, dan representatif bagi masyarakat.
“Gedung lama dinilai sudah tidak lagi memadai untuk menampung aktivitas pelayanan yang terus meningkat di wilayah Kecamatan Pecangaan. Dengan gedung baru yang lebih modern dan luas ini, saya berharap seluruh personel Polsek Pecangaan dapat meningkatkan kinerja, respons cepat, dan kualitas pelayanan kepada masyarakat,” ujarnya.
Gedung baru Mapolsek Pecangaan dilengkapi dengan berbagai fasilitas penunjang pelayanan, seperti ruang Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT), ruang pemeriksaan yang lebih nyaman, serta ruang tunggu masyarakat dengan fasilitas ramah disabilitas.
AKBP Erick mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Jepara yang sudah membantu dalam pelaksanaan pembangunan gedung Polsek Pecangaan. Menurutnya, dukungan tersebut menjadi bukti nyata kuatnya sinergi antara pemerintah daerah dan Polri dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Jepara yang sudah membantu dalam pelaksanaan pembangunan gedung Polsek Pecangaan. Dukungan tersebut sebagai bentuk sinergitas dalam meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat,” ucapnya.
Kapolres Jepara juga menegaskan kepada seluruh personel Polsek Pecangaan agar menjaga kebersihan dan merawat fasilitas gedung dengan baik, serta memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat.
“Manfaatkan gedung ini sebaik mungkin. Berikan pelayanan yang humanis, profesional, dan berorientasi pada kepuasan masyarakat,” tegasnya. (Bunadi)
uklik.net
Kabar Militer
News Uklik
News Daerah
Vidio Uklik



