SOLO – UKLIK.NET – Sebuah penghormatan terakhir kepada anggota DPRD Kota Solo asal PDI Perjuangan , digelar di Graha Paripurna DPRD Surakarta , Minggu 24 Januari 2022.
Ratusan pelayat memadati Gedung DPRD untuk memberi doa dan takziah kepada Putut Gunawan yang meninggal Sabtu 23 Januari 2022 di Rumah Sakit Dokter Moewardi akibat sakit ginjal.
Peti jenazah tiba di Gedung DPRD sekitar pukul 9.00 wib Minggu pagi. Ratusan Satgas PDIP tampak berjajar menyambut kedatangan jenazah.
Sementara para anggota DPRD tampak bersiap menyambut ditangga Graha Paripurna. Tampak juga Walikota Gibran Rakabuming Raka yang hadir mengucapkan belasungkawa atas nama Pemerintah Kota Solo.
Dari fihak keluarga , diwakili Wawali Teguh Prakosa menyerahkan jenazah dan diterima Ketua DPRD Budi Prasetya. Usah doa yang didampaikan oleh Asih sundjoto Putro , jenazah yang diselimuti kain merah berlogo Banteng PDIP dan Merah Putih , dibawa ke Masjid DPRd untuk sholat jenazah, Selanjutnya , jenzah diberangkatkan menuju Pemakaman Umum Untoroloyo Jebres Surakarta.
Putut Gunawan lahir di Wonogiri, 22 April 1964. Di Solo, namanya mulai dikenal ketika menjadi wartawan di Harian Bernas, terbitan Yogyakarta, pada dekade 90-an.
Selanjutnya Putut terjun sebagai aktivis pengembangan masyarakat hingga kemudian berlabuh ke dunia politik setelah bergabung di PDI Perjuangan. Karir politiknya terakhir adalah Wakil Ketua DPC PDIP Kota Solo Bidang Pemenangan Pemilu. Selain itu juga menjabat sebagai Ketua Komisi IV DPRD Solo.
Putut juga dipercaya menjadi ketua tim pemenangan pasangan Jokowi-Rudy pada Pilkada Solo tahun 2010, ketua tim pemenangan pasangan Rudy-Purnomo di Pilkada Solo tahun 2015, dan pasangan Gibran-Teguh di Pilkada Solo tahun 2020. ( Tim Jurnalis UKLIK.NET – Safrudin )