tribundepok.com – Ketua DPC PPP Kota Depok, Hj. Qonita Luthfiyah, SE.MM, bersama jajaran pengurus partai berlambang ka’bah turun langsung ke tengah warga untuk menyerahkan bantuan perlengkapan untuk antisipasi penyebaran Virus Corona antara lain Masker, Hand Sanitizer dan Desinfektan.
Penyerahan langsung oleh Ketua PPP Depok Qonita Luthfiyah didampingi Sekretaris DPC PPP Makmun Abdullah, kepada Ketua Posko Korwil Beji Thomas Ferry bersama sekretaris Tora Kundera di Posko Beji yang beralamat di jalan Pulo Jaya Kramat Beji.
Dalam kesempatan tersebut, Qonita menyampaikan bahwa PPP Kota Depok akan berbuat semaksimal yang bisa diperbuat untuk bersatu dengan masyarakat dalam melawan wabah COVID.
“Ini adalah wujud pelaksanaan nilai-nilai gotong royong dan nilai kemanusiaan yang selalu ditekankan kepada kader-kader Partai Persatuan Pembangunan dimanapun berada,” ujar Qonita, anak dari ulama besar KH. Syukron Makmun.
Saat ini, Hj. Qonita Luthfiyah, merupakan satu-satuya perempuan yang menjadi pemimpin partai di Kota Depok. Sosok beliau dikenal luas masyarakat Depok dengan jiwa kedermawanan dan ketauladanan.
“Terima kasih PPP Kota Depok dan Bu Ketua Qonita sudah mau datang langsung melihat dan bertemu masyarakat. Kami sangat butuh pemimpin yang melayani masyarakat,” ujar Ketua Posko Beji Tomas Feri usai penyerahan bantuan untuk wilayah Kecamatan Beji diantaranya untuk Pukesmas, Masjid dan Rukun Warga. (red)