SOLO – UKLIK.NET – Kejuaraan Nasional Rugby digelar dikota Solo Jawa Tengah pada 1-3 Juli 2022. Laga demi laga menarik digelar di Lapangan Banyuanyar , Banjarsari Kota Solo. Tim Rugby DKI Jakarta menjadi jawara dalam ajang ini , baik putra maupun putri.
Dalam partai puncak , Minggu(3/7) sore, tim Putri DKI mengalahkan Bali , sementara tim Putra DKI mengalahkan Kalimantan Timur.
Ketua Umum Persatuan Rugby Union Indonesia Didik Mukrianto menyatakan , acara di Kota Solo ini berjalan sukses karena dukungan Pemerintah Kota yang cukup optimal. ” Saya mengucapkan terima kasih kepada Walikota Mas Gibran , yang menyediakan venue laga dan fasilitas pendukungnya,” ujar Didik Mukrianto , ditemui UKLIK.NET dan BerkoTA_TV Channel disela-sela laga final , Minggu sore.
Lapangan Banyuanyar sendiri adalah fasilitas yang sangat representatif bagi Kerjurnas Rugby kali ini. Maklum saja , Lapangan Banyuanyar dipersiapkan menjadi salah satu venue latihan bagi tim Piala Dunia U-21 tahun 2023 mendatang.
Lebih lanjut Didik Mukrianto , yang juga anggota DPR-RI Komisi III dari Fraksi Partai Demokrat ini menjelaskan , bahwa Kejurnas kali ini adalah yang perdana sejak Pandemi Covid-19 tahun 2020 melanda Indonesia.
Kejurnas ini diikuti seluruh propinsi yang ada di Indonesia , yang telah membentuk kepengurusan PRUI didaerah. PRUI sendiri baru diakui oleh KONI pada tahun 2013 sehingga masih tergolong cabang yang baru.
Kejurnas ini , menurut Didik Mukrianto , dijadikan ajang seleksi bagi pembentukan Tim Nasional untuk menghadapi Event Asia Thropy di Jakarta bulan Agustus mendatang.
Sementara itu , salah satu pemain andalan putri DKI Jakarta Yessy Oktaviani mengaku apresiasi pada Kota Solo yang menjadi home bagi Kejurnas kali ini. Solo menjadi kenangan yang indah bagi Insan Rugby tanah air karena mampu membangkitkan gelora masyarakat untuk bisa mengenal olahraga Rugby.
Lebih lanjut , Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Rugby Union Indonesia (PB PRUI), Didik Mukrianto, mengatakan bahwa Asia Sevens Trophy menjadi turnamen pertama setelah pelantikan pengurus PB PRUI periode 2021-2015, meskipun Indonesia telah menggelar tiga kali event internasional tersebut.
Asia Rugby Sevens Trophy, yang akan digelar pada 7-9 Agustus 2022, setelah berhasil menggelar kompetisi rugby tingkat Asia tersebut pada 2019. ( Tim Jurnalis UKLIK.NET – Safrudin )