uklik.net – KARANGANYAR – Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), turun gunung menyapa kader dan simpatisannya di lapangan Alun-alun Karanganyar pada Senin (22/1/2024).
Presiden keenam RI ini mengajak kader dan simpatisan untuk memenangkan pasangan calon presiden (capres) Prabowo Subianto dan cawapres Gibran Rakabuming Raka. Selain itu juga mengajak kader memenangkan Partai Demokrat di Pemilu 2024.
Terkait hal itu , Budiono Rahmadi alias Mas Bro , Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Sragen Jawa Tengah memberi komentar. Menurut Mas Bro , kehadiran SBY seakan mengobati rindu , setelah pensiun pada Oktober 2014. Sebelumnya , SBY memimpin Indonesia satu dekade antara tahun 2004 hingga 2014.
Turun gunungnya SBY sangat berdampak positif bagi Partai Demokrat secara elektabilitas. ” Hal ini membuat para Caleg merasakan optimisme untuk kembali meningkatkan perolehan kursi,” ujar Mas Bro , ditemui disela-sela acara Kampanye Akbar Partai Demokrat , Senin(22/1) sore.
Dalam orasi politiknya, SBY mengatakan Demokrat bertekad akan berjuang lima tahun ke depan agar hidup rakyat Indonesia makin sejahtera. SBY juga menjanjikan melanjutkan program kerja yang disukai rakyat baik saat ia memimpin maupun saat pemerintahan Presiden Jokowi.
Dalam kesempatan itu, SBY mengaku sudah pensiun dari kancah politik. Dia mempercayakan perjuangannya kepada sang putra sulung, AHY.
Selepas orasi politik, SBY menyumbangkan lagu ciptaan almarhum Didi Kempot berjudul Banyu Langit dan lagu yang hits dibawakan grup Tipe X, Kamu Nggak Sendirian. ( Tim Jurnalis uklik.net – Safrudin )