BOYOLALI – UKLIK.NET – Sebanyak 85 persen dari 56.000 warga di kecamatan Ngemplak Boyolali Jawa Tengah, saat ini telah mendapat vaksin 1 dan vaksin 2. Menurut Camat Ngemplak, Sumarno, di sela-sela pemantauan vaksin 1 di desa Pandeyan, pihaknya optimis seluruh warganya akan tervaksin.
Untuk vaksin 1 menurutnya untuk kecamatan Ngemplak akan berakhir hari ini. Sehingga apabila di ketahui masih ada warga yang belum di vaksin, maka akan ada tim pelaksana vaksin desa yang akan mendatangi rumah warga tersebut untuk melakukan vaksin. Karena merupakan batas akhir vaksin 1 maka pihaknya juga telah jauh-jauh hari mensosialisasikan melalui tempat ibadah seperti masjid, dan sarana lainnya agar warga mengetahui pelaksanaan vaksin.
Meskipun mewajibkan.warganya yang telah berusia mulai 12 tahun ke atas untuk mendapat vaksin, namun ada juga warga yang tidak wajib untuk di vaksin seperti ibu hamil dan menyusui atau seseorang yang menderita sakit tertentu.
“Seluruh warga di kecamatan Ngemplak wajib di vaksin, dan saat ini merupakan vaksin terakhir di dusun-dusun dan akan dilakukan penyisiran bagi yang tidak hadir” ujar Sumarno, kepada Reporter UKLIK.NET saat mendatangi Desa Pandeyan.
Sementara itu kepala desa Pandeyan, Dwi Purboyono mengatakan hari Kamis ini merupakan hari terakhir pelaksanaan vansin 1 di pandeyan. Karena itu agar warga yang belum di vaksin mau datang, pihaknya menyiapkan 2 lokasi vaksin di 2 lokasi, yang ada di rumah warga. “Kami melakukan jemput bola, apabila sebelum vaksin di gelar di desa kali ini dilakukan di rumah Kadus, agar warga yang rumahnya dekat mau datang’, ujarnya.
Untuk vaksin 1 pihaknya menyiapkan sebanyak 500 vaksin. Dan apabila nanti dari warga yang di undang tidak hadir maka pihaknya akan melakukan penyisiran ke.rumah warga. Dari jumlah warganya yang berjumlah 8000 lebih, menurutnya sdh 90 persen mendapat vansin.
Sementara itu 2 warga, yakni Sunario dan Bayu Prasetyo saat ditanya alasan baru mengikuti vaksin karena kesibukan kerja dan baru bisa hadir saat vaksin di hari terakhir. Merekapun mengakui pentingnya vaksin apalagi untuk pemerintah mewajibkan warja menunjukkan sertifikat vaksin untuk bepergian atau mengurus keperluan lain. ( Tim Jurnalis UKLIK.NET – Salahuddin Al Ayyubi SP )