uklik.net – Pelaksanaan Musyawarah rencana pembangunan desa tahun 2021dilaksanakan di balai desa Daren kecamatan Nalumsari kabupaten jepara Selasa 24/8.
Dalam Kegiatan tersebut dibuka oleh Camat Nalumsari Mutamadin Arif yang didampingi oleh Kasie PMD Mujamil, Kasie sosial dan lingkungan hidup, Serta kepala desa Daren Edi Humaidi Muhtar, Ahmad Najib Sekretaris Desa (Carik) Daren serta Perangkat seluruh desa.
Penyusunan rancana Pemerintah Desa (RKP) desa tahun 2022 berjalan dengan Demokrasi dimana usulan usulan program dari Masing masing perwakilan masyarakat semua diterima dan dicatat oleh Pimpinan Musrenbang Edi Humaidi Kepala Desa Daren, agar asfirasi masyarakat dapat di Akomodir oleh pemerintah Desa yang nanti usulan tersebut diserahkan ke pemerintah kabupaten.
Usulan RKP Desa dari masyarakat disaksikan dan di catat oleh perangkat desa dengan disaksikan oleh Camat Nalumsari Mutamadin Arief dan Mujamil Kasie pemberdayaan masyarakat Desa.
Edi Humaidi Kades Daren disela kegiatan tersebut menyatakan, “program usulan yang disampaikan oleh perwakilan masyarakat akan kami sampaikan kepada pemerintah kabupaten, dan saya sebagai kepala desa Daren sangat menjunjung tinggi azas Demokrasi dalam musyawarah ini, ” Terang Edi.
“Di tambahkannya saya ingin menjadi manusia yang berguna dan berbakti untuk masyarakat, apa yang bisa saya perbuat ya saya akan laksanakan terutama untuk kepentingan masyarakat, “Imbuhnya.
Ditempat yang sama, Anas Solikhin warga desa Daren Rw 05 Sangat berharap apa yang menjadi aspirasi masyarakat dalam hal pembangunan dapat terealiasi dengan baik agar Masyarakat bisa lebih merasakan pembangunan didesa, “Terangnya.
Dalam pantauan wartawan yang meliput kegiatan tersebut berjalan dengan sangat Demokrasi, usulan usulan perwakilan masyarakat semua ditampung dan dicatat dan kegiatan berjalan lancar hingga selesai. Desa daren mempunyai 6 rw dan 12 rt. (Once)