uklik.net – JOGYA – WJNC telah rutin dilaksanakan sejak 2016. Acara ini berbentuk karnaval jalanan (art on the street) dengan menggabungkan tema pewayangan.
Wayang Jogja Night Carnival (WJNC) 2024 kembali hadir memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-268 Kota Yogyakarta pada Senin, 7 Oktober 2024.
Rute carnaval dimulai dari Tugu Yogyakarta, hingga Jalan Margo Utomo.
Tahun ini, WJNC mengusung tema “Gatotkaca Wirajaya”, cerita pewayangan yang kaya akan nilai-nilai kepahlawanan, keberanian, dan kesetiaan.
WJNC bukan hanya acara lokal, melainkan telah menjadi salah satu dari Top 10 Karisma Event Nusantara yang diakui oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).
Hal ini menjadikan WJNC sebagai daya tarik wisata yang mendatangkan pengunjung dari berbagai daerah di Indonesia.
WJNC 2024 juga dimeriahkan oleh penampilan karnaval seni dari berbagai daerah di Indonesia. Sebelum puncak acara WJNC dimulai pada pukul 19.00 WIB.
Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X yang hadir dalam acara itu mengatakan WJNC menjadi salah satu masterpiece event di Kota Yogyakarta.
“WJNC menjadi ajang interaksi antara tradisi dengan media modern, tersaji dalam orkestrasi kecamatan, yang merefleksikan figur-figur pewayangan,” kata Sultan.
Sultan menuturkan, tokoh Gatotkaca yang diangkat dalam tema kali ini simbol sosok pahlawan, seorang satria dalam jagat wayang, yang berpegang teguh pada dharma menegakkan keadilan, dan membela negerinya.
Wayang Jogja Night Carnival menjadi puncak perayaan ulang tahun ke-268 Kota Yogyakarta. (( Tim Jurnalis uklik.net – Safrudin ))