uklik.net – SOLO – Cerita yang masih tersisa dari Perayaan Imlex 2020 di Kota Solo adalah saat berlangsungnya Gerebeg Sudiro di Kawasan Sar Gede , Minggu 19 Januari 2020 yang lalu. Saat itu , usai kirab gerebeg Sudiro jelang usai , masyarakat berebut kue keranjang yang dibagi dari atas panggung. Rayahan kue keranjang ini seakan menjadi tradisi bagi warga , biasanya , bila usai acara kirab atau gerebeg mereka berebut apa yang bawa saat berlangsungnya kirab.
Agar seluruh masyarakat kebagian, panitia juga membagikan kue ranjang dari panggung khusus. dari panggung tersebut panitia menyebarkan kue ranjang kepada ribuan warga yang datang ke lokasi Gerebeg Sudiro 2020, di bawahnya.
Kegembiraan terlihat dari warga yang mendapat kue Imlek dan hasil bumi. Menurut warga nantinya kue ranjang dan buah-buahan akan di makan setiba di rumah. Bagi mereka yang percaya dengan memakan koe Ranjang, dan hasil bumi akan bisa mendatangkan kebaikan, melimpahnya rezeki dan kesehatan yang baik. [ Sho ]