uklik.net– Suasana penuh kegembiraan meliputi SMA 3 Depok saat mereka menjadi tuan rumah Science Film Festival 2023,Rabu ( 22/11) sebuah inisiatif dari Goethe Institut yang menyoroti pentingnya restorasi ekosistem. Acara yang diadakan di aula utama, dibuka dengan semangat oleh Ibu Hj. Nurlely M.Pd, selaku kepala sekolah, menandai dimulainya agenda dekade restorasi ekosistem yang didukung oleh PBB.
Para siswa dan siswi SMAN 3 Depok menyambut kegiatan ini dengan penuh antusiasme, mencermati dan menggali pemahaman lebih dalam mengenai perlindungan dan pemulihan ekosistem. Science Film Festival, yang merangkum pesan-pesan penting melalui pemutaran film internasional dan eksperimen sains, memberikan dampak positif bagi proses pembelajaran di sekolah ini.
Desta Amanda Awalia, S.PD, guru bidang studi Biologi di SMA 3 Depok, menyampaikan harapannya bahwa kegiatan pemutaran film dan eksperimen ini dapat terus berlanjut, mendukung pendidikan yang merdeka dan berkualitas. Tema film hari ini mencakup “The Village Illuminator,” “Repackaging Naturally,” “Animal Intelligence,” dan “Mnemba Coral Restoration Project.”
Acara ini tidak hanya memberikan wawasan melalui film, tetapi juga melibatkan siswa dalam eksperimen sains yang menyenangkan. Dari Gelas Magnus hingga Gerak Gletser, serta Sembur hingga Hujan Asam, siswa-siswi SMA 3 Depok memamerkan kemampuan dan performa unggul mereka.
SMA 3 Depok, yang terpilih menjadi tuan rumah pertama di Kota Depok dalam rangkaian festival ini, berhasil menjangkau siswa-siswi dari SD sampai SMA di 70 kabupaten/kota secara hybrid. Dengan semangat yang terus berkobar, acara ini menjadi persembahan berharga untuk mendukung pendidikan berbasis lingkungan dan kesadaran akan pentingnya restorasi ekosistem. (jw)